DAERAH

Proyek Pengaspalan Jalan di Sampang Diduga Asal-asalan

1368
×

Proyek Pengaspalan Jalan di Sampang Diduga Asal-asalan

Sebarkan artikel ini
Proyek pengaspalan jalan di Desa Dulang kecamatan Torjun kabupaten Sampang Madura yang baru selesai dikerjakan.

PETAJATIM.co, Sampang – Proyek pengaspalan jalan di dusun Sreseh Desa Dulang, kecamatan Torjun, kabupaten Sampang, sudah selesai dikerjakan. Akan tetapi, kualitas proyek yang bersumber dari Dana Hibah Pemprov Jatim itu dinilai jelek. Sebab, pengaspalannya tampak tipis.


Pantauan di lokasi, Sabtu (12/11/2022), proyek pengaspalan tersebut diduga dikerjakan asal-asalan dan tidak sesuai dengan petunjuk pelaksanaan dan petunjuk teknis. Indikasinya, aspal tampak tipis dan lebih banyak pasir agregat, proses pemadatan yang dilakukan juga kurang maksimal. 


Mahmud, (39), warga setempat, menyampaikan jika proyek pengaspalan tersebut baru selesai dikerjakan dua hari yang lalu. Akan tetapi, dirinya heran dengan hasil pekerjaannya sebab campuran aspal yang dihampar tipis. 


Dirinya menilai jika pelaksana atau pemborong tidak profesional dalam bekerja dan lebih mementingkan hasil atau keuntungan yang akan didapat daripada menjaga kualitas pekerjaan. Lemahnya pengawasan dari dinas terkait juga menjadi faktor proyek pokmas rawan dikerjakan asal-asalan. 


“Aspalnya sangat tipis sementara pasir hitamnya dipertebal sehingga mutu serta kualitas proyek itu diragukan, kami sebagai warga penggunaan jalan senang dengan adanya proyek pengaspalan itu, tapi di sisi lain kami juga kecewa dengan hasil pekerjaannya,” katanya. 


Menurutnya, setiap warga pastinya berharap infrastruktur jalan yang dibangun pemerintah memiliki mutu dan kualitas yang bagus serta dapat bertahan sampai puluhan tahun. Sebab, jalan menjadi pendukung utama terhadap peningkatan perekonomian masyarakat. 


“Dinas terkait harus aktif melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan proyek pokmas agar dana yang dikeluarkan pemerintah tidak sia-sia,” ucapnya bernada kecewa.


Sementara itu, Kepala UPT Pembantu Dinas PU Bina Marga Provinsi Jawa Timur di Sampang, Mohammad Haris belum bisa dimintai keterangan terkait proyek pokmas di lokasi tersebut. Nomor telepon yang biasa digunakan tidak bisa dihubungi. 


Penulis : Zainal Abidin