OLAHRAGA

Ari Fahresi Curi Satu Poin Di Turnamen Tenis Piala Davis

33
×

Ari Fahresi Curi Satu Poin Di Turnamen Tenis Piala Davis

Sebarkan artikel ini
Ari Fahresi (tengah) didampingi ibunya Nasiha usai pertandingan Piala Dunia di GBK Jakarta

Ari Fahresi Curi Satu Poin Di Turnamen Tenis Piala Davis

petajatim.co, sampang – Petenis muda berbakat Ari Fahresi akhirnya mampu membuktikan kemampuannya tampil gemilang dengan menundukkan Ajeet Rai petenis Selandia Baru dalam turnamen Piala Davis Grup 2 zona Asia / Oseania yang digelar di Stadion Tenis GBK (Gelora Bung Karno), Jakarta Minggu (15/10/2019).

Meski tidak mempengaruhi poin keseluruhan, dalam ajang tenis beregu turnamen Piala Davis dengan menampilkan empat pertandingan tunggal dan satu ganda. Mengingat Tim Davis Indonesia sudah tertinggal 0-3 dari Selandia Baru, sehingga poin yang diraih Ari hanya memperkecil kekalahan menjadi 1-3.

Tampil tanpa beban, bahkan terkesan diremehkan justru membuat Ayek bermain offensif hingga mampu mencuri poin 6-3 untuk kemenangan Ari. Namun pada set kedua anak pasangan Achmad Fauzi yang berstatus sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) Dinas PUPR Sampang dan Nasiha itu justru bermain defensif. Sehingga tertinggal jauh dengan poin 2-6 untuk kemenangan Ajeet Rai yang menduduki peringkat 744 dunia.

“Namun pada rubber set sebagai set penentu saya mencoba bermain lebih tenang dan berusaha mengimbagi kemampuan lawan dengan kembali tampil menyerang. Alhamdulillah saya dapat meraih kemenangan dengan skor 10-7,” kata Ari dihubungi usai bermain melalui telepon selularnya.

Lebih jauh Ari menceritakan, awalnya dia akan bermain dalam partai ganda di pasangkan dengan Anton Susanto. Namun menurut pelatih justru punya strategi lain, mengingat Anton sudah sering berpasangan dengan David Susanto sehingga Ari di taruh di partai tunggal terakhir.

“Mudah-mudahan dengan pencapaian yang cukup memuaskan bagi saya karena mampu menaklukkan petenis peringkat dunia, dapat memotivasi saya lebih giat berlatih dan mengukir prestasi untuk mengharumkan nama baik bangsa dan negara, terutama tempat kelahiran saya Kota Sampang, ” pungkasnya.

Sebelumnya pada Sabtu kemarin, Mochamad Rifqy Fitriadi pada pertandingan pertama takluk 7-6 (6-8), 3-6 dari Ajeet Rai. Menyusul tunggal kedua David Susanto juga tumbang dengan skor 6-3, 4-6, 0-6 dari Rheet Purcell.

Ganda David Susanto/ Anton Susanto yang diharapkan dapat memperkecil kekalahan ternyata ditakluk cukup mudah dan berlangsung singkat oleh pasangan Marcus Daniel/Michael Venus dengan skor 0-6, 2-6. (her/red)