KINERJA

Dampak Covid -19, Pelaku IKM Sampang Dapat Bantuan Dekranas Pusat

21
×

Dampak Covid -19, Pelaku IKM Sampang Dapat Bantuan Dekranas Pusat

Sebarkan artikel ini
Hj Mimin Junaidi, Ketua Dekranasda Sampang, saat menerima bantuan kemanusian dari Dekranas Pusat, Wury Ma'ruf Amin.

petajatim.co, Sampang – Akibat Pandemi Covid – 19 berimbas terhadap semua sektor usaha, termasuk juga di alami para pelaku Industri Kecil Menengah (IKM) karena usahanya macet dan terancam guling tikar. 

Melihat kondisi perekonomian secara makro mengalami kelesuan, sehingga Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) Pusat yang diketuai oleh Wury Ma’ruf Amin, menyalurkan bantuan keseluruh Dekranas Daerah masing-masing Provinsi. Kemudian bantuan itu di distribusikan kepada tiap Dekranasda Kabupaten.

Ketua Dekranasda Sampang, Hj Mimin Junaidi, menyatakan, bantuan itu merupakan suatu bentuk kepedulian dari Dewan Kerajinan Nasional terhadap pelaku IKM di daerah yang terkena dampak dari wabah Covid-19.

Karena dampak dari corona virus tersebut penyebarannya hampir di seluruh dunia benar-benar memukul dunia usaha kecil dan menengah. Termasuk juga pelaku usaha di Sampang semakin terpuruk.

“Semoga bantuan kepada para IKM ini mampu meringankan beban mereka, karena dampak Covid-19 membuat kondisi perekonomian makin terpuruk. Sehingga perlunya ada perhatian juga dari pemerintah terhadap pelaku usaha kecil menengah tersebut,” ucap istri Bupati Sampang itu, Sabtu (18/4/2020).

Hj Mimin berharap tidak ada warganya yang terpapar Covid-19, sehingga tetap berada di Zona Hijau dan sektor perekonomian masih terus hidup dan masyarakat tenang tidak dalam kepanikan.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Ny Wury Ma’ruf Amin yang telah menyalurkan bantuan hingga ke tingkat Kabupaten. Karena bantuan itu sangat membantu para IKM di Sampang,” pungkasnya.

Turut mendampingi penyampaian bantuan,  Ketua Dekranasda Sampang Hj. Mimin Slamet Junaidi pada penyerahan bantuan tersebut diantaranya Ketua Bhayangkari Mala Didit BWS beserta Wakilnya kemudian Plt Kepala Disperindag H Hannan. (tricahyo/her)