PERISTIWA

Diduga Mengantuk Pengemudi Daihatsu Sigra Kecebur ke Pantai Taddan

170
×

Diduga Mengantuk Pengemudi Daihatsu Sigra Kecebur ke Pantai Taddan

Sebarkan artikel ini
Kondisi mobil daihatsu Sigra usai diangkat dari pantai Taddan Camplong.

PETAJATIM.co, Sampang – Kecelakaan kembali terjadi di Jalan Raya Taddan, Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang, sebuah Daihatsu Sigra terjun ke pantai Taddan . Kamis 20 Januari 2022. Pukul 06.10 WIB.

Daihatsu Sigra No. Reg : 1716 AQ dikemudikan oleh Laki – Laki (27)  warga Dusun Ono, Desa Dabuan , Kecamatan Tlanakan , Kabupaten Pamekasan.

Menurut Kasat Lantas Polres Sampang, AKP A Nasution membenarkan telah terjadi kecelakaan tunggal Daihatsu Sigra di Jalan Raya Taddan, Kecamatan Camplong.

“Beruntung dalam insiden kecelakaan tersebut tidak memakan korban jiwa dan hanya mengalami kerugian material,” terangnya.

Kemudian Ia menambahkan, adapun kronologis kejadian tersebut , semula pengemudi Daihatsu Sigra yang melaju dari arah barat menuju ke timur , sesampainya di Tempat Kejadian Peekara (TKP) pengemudi mengantuk dan seketika itu kendaraan melaju ke arah jalur kanan dan masuk kecebur ke pantai Taddan.

“Akibat kecelakaan tersebut tidak menimbulkan korban jiwa , hanya kerugian material sekitar Rp 10 Juta,” terangnya.

Lanjutnya, hasil kesimpulan sementara penyebab kecelakaan disebabkan pengemudi mengantuk akibat menempuh perjalanan dari luar kota.

“Menindaklanjuti kejadian tersebut, kami segera mendatangi lokasi kejadian, mengamankan barang bukti,memeriksa saksi – saksi, melaksanakan olah TKP, dan mengevakuasi barang bukti guna penyidikan lebih lanjut,” tutupnya.

Penulis.        : Tricahyo
Editor.           : Heru
.