PERISTIWA

Dinsos Bersama BPBD Sampang Bantu Korban Angin Puting Beliung di Desa Pangelen

37
×

Dinsos Bersama BPBD Sampang Bantu Korban Angin Puting Beliung di Desa Pangelen

Sebarkan artikel ini
Dinsos dan BPBD Sampang memberikan bantuan terhadap warga Desa Pangelen yang tertimpa musibah angin puting beliung

petajatim.co Sampang – Pemerintah Kabupaten Sampang melalui Dinas Sosial Sampang dan BPBD ( Badan Penangulangan Bencana Daerah ) Sampang memberikan bantuan warga Desa Pangelen Kecamatan/Kabupaten Sampang yang terdampak korban bencana angin puting beliung, Jumat 15/11/2019.

Sebanyak 18 kepala keluarga warga Desa PangelenĀ  yang terdampak korban angin puting beliung yang terjadi Kamis 14 November 2019 mendapat bantuan sembako dari Dinas Sosial Kabupaten Sampang dan mendapat makanan siap saji dan peralatan tidur dari BPBD Kabupaten Sampang, ucap Kepala Dinas Sosial Kabupaten Sampang Moh Amiruddin, Jumat 15/11/2019.

“Pihaknya sangat prihatin dengan musibah yang menimpa warga Desa Pangilen dan berharap warga yang terdampak diberikan ketabahan dan kesabaran,”imbuhnya.

Moh Amiruddin menambahkan , Bantuan yang diberikan Pemerintah Kabupaten Sampang semoga bisa meringankan beban korban yang terdampak bencana angin puting beliung, ini sebagai bentuk kepedulian Pemkab Sampang pada masyarakatnya, rencananya besok akan memberikan bantuan di Desa Kodak dan Kanjer Kecamatan Torjun yang juga terdampak angin puting beliung yang hampir bersamaan kejadiannya.

Penyerahan bantuan didampingi Kepala Desa Pangelen Zainal Abidin , Tagana, KSB Trunojoyo Sampang. (tricahyo)