PETAJATIM.co, Sampang – Dalam rangka merayakan hari ulang tahun (HUT) Ke 15, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hatinurani Rakyat (Hanura) Kabupaten Sampang mengadakan acara tasyakuran dan pendidikan politik penguatan struktur partai menuju Pemilu 2024.
Acara yang dilaksanakan di kantor Sekretariat DPC Hanura di jalan Rajawali itu dihadiri Ketua DPC Hanura Sampang H. Moh. Marsuki, Sekertaris DPC Hanura Sampang Sugianto, ulama, ketua PAC se-Kabupaten Sampang dan kader partai.
Acara tersebut diawali dengan sambutan ketua DPC Hanura Sampang, dilanjutkan pembacaan sholawat maulid nabi dan pemotongan tumpeng. Setelah itu dilaksanakan rapat terkait dengan struktur partai.
Ketua DPC Hanura Sampang H. Moh. Marsuki menyampaikan kegiatan perayaan HUT Partai Hanura dihadiri oleh semua pengurus DPC dan ketua beserta sekertaris PAC se-Kabupaten Sampang.
Acara tasyakuran tersebut merupakan rangkaian kegiatan acara HUT Partai Hanura Ke 15 yang akan dilaksanakan oleh DPD Jawa timur pada 15-16 Januari di Kota Pasuruan, Sementara di DPP sudah digelar pada 21 Desember 2021.
“Alhamdulillah pengurus DPC dan PAC bisa hadir semua,” katanya, Rabu (29/12/2021).
Marsuki mengatakan bahwa, sejauh ini elektabilitas Hanura di Sampang dapat dikatakan sukses, hubungan dengan partai-partai yang lain juga kondusif dan berjalan baik.
Saat ini pihaknya fokus pada persiapan verifikasi pendaftaran partai ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai peserta pemilihan umum (Pemilu) 2024. Semua PAC diminta untuk segera melengkapi persyaratan pendaftaran terutama terkait dengan struktur pengurus di masing-masing wilayah.
“Untuk saat ini kita fokus pendaftaran ke KPU dulu, setelah sukses, baru memikirkan untuk pemenangan kursi legislatif dan kebesaran partai,” katanya.
Disinggung terkait dengan target yang dipasang untuk perolehan kursi DPRD di Pemilu 2024, pihaknya mengaku tidak terlalu muluk-muluk pasang target, tetapi akan tetap mempertahankan perolehan yang sudah ada.
“Kita tentu merasa bangga dan haru, karena hingga menginjak usia 15 tahun ini, Partai Hanura masih disayangi masyarakat. Ini terbukti dengan adanya perwakilan kader Hanura dilembaga DPRD Kabupaten Sampang,” ujarnya.
Sementara itu, Anggota DPRD Kabupaten Sampang Fraksi Hanura Moh. Farfar mengajak kader Partai Hanura untuk terus bersama-sama pemerintah untuk menyejahterakan rakyat, mengentaskan masyarakat dari kemiskinan, dan memperkecil ketimpang-timpangan yang ada.
“Saya juga mengajak kader Partai Hanura agar menjadikan partai yang modern, partai yang profesional sebagai partai yang dicintai masyarakat luas,” katanya.
Lebih jauh disampaikan, bahwa dalam kesempatan itu juga, DPC Hanura Sampang juga mendoakan ketua umum (Ketum) Hanura DR Oesman Sapta agar segera pulih kesehatannya. “Insya Allah doa kita bersama bisa membuat pak Ketum segera pulih dan bisa kembali beraktivitas,” harapnya.
Penulis : Zainal Abidin
Editor : Heru