KINERJA

Pelaksana Terpaksa Bongkar Proyek Rabat Beton Jalan Panggung – Pangilen

299
×

Pelaksana Terpaksa Bongkar Proyek Rabat Beton Jalan Panggung – Pangilen

Sebarkan artikel ini
Pekerja proyek membongkar jalan rabat beton yang retak di proyek peningkatan struktur jalan Panggung-Pangilen.

PETAJATIM.co, Sampang – Setelah viral diberitakan, Rabu kemarin PT. Duta Ekonomi rekanan pelaksana proyek peningkatan struktur jalan Panggung – Pangilen langsung memperbaiki rabat beton yang retak dan pecah.

Jalan rabat beton yang retak dibongkar menggunakan jack hammer atau mesin bobok beton. Setelah itu dilakukan pengecoran ulang.

Pejabat Pembuat Teknis Kegiatan (PPTK) Dinas PUPR Sampang Hasan Mustofa mengklaim pengerjaan proyek rabat beton jalan Panggung – Pangilen sudah dikerjakan sesuai dengan RAB dan petunjuk teknis (juknis) serta bestek yang sebenarnya.

Menurut dia, proyek rabat beton Panggung – Pangilen yang retak dan pecah itu bukan karena kualitas pengerjaan rendah dan tidak sesuai spesifikasi. Melainkan, karena ready mix yang dituangkan tidak menyatu dan mengering dengan sempurna.

“Pada waktu pengerjaan sebelumnya itu masih ada sisa ready mix dimolen. Nah, sisanya itu dibuat lump sum. Besoknya, diatasnya langsung ditumpangi ready mix yang baru. Alhasil cor tidak ‘kawin’,” ujar Hasan, Kamis (12/08/2021).

Pihak pelaksana sudah memperbaiki titik-titik rabat beton yang pecah dan retak di proyek tersebut. Perbaikan dilakukan dengan cara treatment khusus. Beton yang retak dicutting dan dilakukan hammer cek, setelah itu dicor kembali.

“Volume proyek itu sepanjang 1,8 kilometer. Lebar 4,5 meter sedangkan ketebalannya itu 20 sentimeter,” terang Hasan.

Sebelumnya, proyek peningkatan struktur jalan Panggung – Pangilen dikeluhkan masyarakat sekitar. Pasalnya, proyek rabat beton senilai Rp 3.796.002.420 yang masih dalam tahap pengerjaan itu retak.

Penulis : Zainal Abidin
Editor : Heru