KRIMINAL

Polisi Amankan 1 Ton Sabu di Perairan Pangandaran Jawa Barat, Empat Tersangka Ditangkap

128
×

Polisi Amankan 1 Ton Sabu di Perairan Pangandaran Jawa Barat, Empat Tersangka Ditangkap

Sebarkan artikel ini
Sebanyak 1 ton sabu yang dikemas dalam 66 karung ketila hendak diselundupkan di Pantai Pangandaran berhasil diamankan Polda Jawa Barat.

PETAJATIM.co, Bandung – Polda Jawa Barat sukses membongkar kasus penyelundupan narkoba jaringan Internasional asal Iran.

Narkoba Jenis sabu seberat 1 ton yang dibungkus dalam karung rencananya diselendupkan lewat pantai Mandasari, Paringi, Pangandaran, Jawa Barat, Rabu (16/3/2022).

Selain sabu yang disita petugas dari Ditresnarkoba Jabar juga menangkap 4 pelaku yang memiliki perannya masing-masing.

Dalam keterangan usai penangkapan, Dirresnarkoba Polda Jabar Kombes Pol Johannes R Manalalu membeberkan, bahwa ada 1.000 kilogaram atau setara 1 ton sabu yang diamankan petugas di perairan Pangandaran. Selain itu petugas meringkus 4 pelaku yang merupakan jaringan narkoba Internasional asal Iran.

“Ya ada 1 ton atau 1.000 kilogram berhasil diamankan dan menangkap empat pelaku berinisial DH, HH, AH, dan seorang perempuan berinisial NS,” ungkap Johannes Manalu.

Menurutnya ke 4 pelaku memiliki peran masing-masing, misalnya DH sebagai pengendali atau pengatur pergerakan barang. Sedangkan HH dan AH sebagai supir pengantar sabu dan NS seorang wanita berperan membantu menyalurkan sabu dari perahu ke mobil.

Pengungkapan yang berhasil dicapai, lanjut Johannes pihaknya telah memegang informasi dari sumber terpercaya terkait peredaran jaringan internasional sabu asal Iran yang akan dikirim melalui jalur laut ke wilayah Perairan Pangandaran Jawa Barat.

Hasil informasi yang diterima akan adanya kapal dari Iran dengan muatan 1.000 kg (1 ton) narkotika jenis sabu yang akan di distribusikan ke Indonesia melalui laut.

“Berdasarkan informasi yang diterima akan adanya transaksi yang dilakukan di laut dengan metode Ship to ship diseputaran dekat dengan perairan Selatan Jawa Barat,” terangnya.

Kemudian Tim melakukan penyelidikan di wilayah Pantai Selatan Jawa Barat dan sekitarnya. Ternyata benar, petugas berhasil menangkap 4 orang tersangka narkotika jenis sabu dengan berat brutto sekitar 1.000 kg yang disembunyikan di dalam perahu dibungkus karung.

“Polisi langsung membekuk dan mengamankan para pelaku dengan barang bukti sabu yang dibungkus karung sebanyak 66 karung,” tutup Kombes Pol Johannes R Manalalu.

Penulis : Rika Nengsih
Editor : Heru