BREAKING NEWSDAERAHREGIONAL

Ribuan Massa Dukung Pj Bupati Sampang Rudi Arifiyanto

396
×

Ribuan Massa Dukung Pj Bupati Sampang Rudi Arifiyanto

Sebarkan artikel ini
Ribuan massa saat melakukan aksi bela PJ Bupati Sampang di depan kantor Pemda.

PETAJATIM.CO, Sampang – Ribuan massa yang tergabung dalam Jaringan Komando Merah Putih (Jarkom) mendatangi kantor Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sampang untuk memberikan dukungan penuh kepada Penjabat (Pj) Bupati Sampang, Rudi Arifiyanto, Rabu (7/2/2024).

 

Pantauan Petajatim.co, ribuan massa mengepung kantor Pemda Sampang denganĀ  membawa spanduk bertuliskan “I Love You Pj Bupati Sampang Rudi Arifiyanto” dan Kami Masyarakat Sampang Akan Selalu mendukung Pj Bupati Rudi Arifiyanto.

 

Peserta juga membawa petisi dukungan terhadap Pj Bupati yang ditandatangani oleh sejumlah anggota DPRD Sampang dan tokoh masyarakat. Diantaranya, anggota DPRD Sampang Fraksi Demokrat Abdus Salam, anggota DPRD Fraksi PDIP Iwan Efendi, dan anggota DPRD Fraksi PAN Moh. Nasafi,

 

Kemudian, perwakilan pengurus DPW PPP Jawa Timur, Ketua Asosiasi Kepala Desa (AKD), dan sejumlah tokoh masyarakat di Sampang.

 

Koordinator aksi, Sukardi dalam orasinya mengatakan bahwa aksi damai itu merupakan bentuk dukungan moral dari masyarakat Sampang untuk Pj Bupati Sampang Rudi Arifiyanto.

 

“Kami masyarakat Sampang siap mendukung penuh kepimpinan Pj Bupati Sampang pak Rudi Arifiyanto dalam menjalankan roda pemerintahan,” katanya.

 

Oleh karena itu, Sukardi meminta agar Pj Bupati Sampang tidak takut dengan intervensi dari pihak manapun. Sebab, masyarakat akan selalu siap berada di garda terdepan untuk membela dan memberikan dukungan.

 

Masyarakat tidak ingin program pembangunan di kabupaten Sampang menjadi terhambat hanya karena kegaduhan yang sengaja diciptakan oleh kelompok atau pihak yang tidak bertanggung jawab.

 

“Kami siap berada di garda terdepan untuk membela dan mendukung Pj Bupati. Pak Pj jangan lemah dan jangan pernah ragu dalam menjalankan roda pemerintahan sesuai dengan aturan yang berlaku,” tegas Sukardi.

 

Usai menyampaikan orasinya massa aksi kemudian membubarkan diri dengan tertib dan dikawal polisi.

 

Reporter : Zainal AbidinĀ