PERISTIWA

Satu Warga Polagan Sampang Dinyatakan Positif Covid-19

61
×

Satu Warga Polagan Sampang Dinyatakan Positif Covid-19

Sebarkan artikel ini
Peta sebaran pasien positif Covid 19 di Sampang

PETAJATIM.co, Sampang – Berdasarkan up date terbaru, jumlah pasien positif Covid-19 di Kabupaten Sampang mengalami penambahan satu orang. Diduga pasien berasal dari klaster dari hasil tracing sementara.

Humas Satgas Covid-19 Sampang H Djuwardi menjelaskan, pasien yang dinyatakan positif itu perempuan berinisial Z (36) alamatnya Kelurahan Polagan, Kecamatan Kota Sampang.

“Berdasarkan penelusuran pasien Z itu sebelumnya sempat di rawat di Rumah Sakit Umum (RSU) Mohammad Noer Pamekasan. Tetapi dia kemudian di bawa ke Sampang untuk menjalani isolasi di Balai Latihan Kerja (BLK),” jelas Djuwardi.

Lebih lanjut, pasien tersebut diungkap olehnya masuk dalam klaster Pasar sebab orang tuanya berjualan di Pasar Srimangunan.

Pihaknya mengimbau kepada masyarakat untuk terus waspada mengingat grafik Covid-19 di Kabupaten Sampang terus meningkat.

“Dihimbau kepada masyarakat untuk selalu menggunakan masker, selalu rajin cuci tangan karena musuh yang kita hadapi benar-benar tidak terlihat,” tutupnya.

Dengan demikian, jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) di Kabupaten Sampang sebanyak 454 orang kemudian Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 11 orang dan Pasien terconfirm Positif Covid-19 sebanyak 12 orang. (tricahyo/her)