TNI - POLRI

Sebelum Pindah Tugas AKBP Rama Samtama Putra Resmikan Gedung Graha Sarja Arya Racana Barak Dalmas dan Aula Polres Bangkalan

87
×

Sebelum Pindah Tugas AKBP Rama Samtama Putra Resmikan Gedung Graha Sarja Arya Racana Barak Dalmas dan Aula Polres Bangkalan

Sebarkan artikel ini
Mantan Kapolres Bangkalan AKBP Rama Samtama Putra saat memberikan sambutan peresmian Gedung Graha Sarja Arya sebelum pindah tugas menjadi Kapolres Karawang.

Petajatim.co, Bangkalan – Sebagai bentuk rasa syukur atas berdirinya gedung Graha Sarja Arya Racana Barak Dalmas, Kapolres Bangkalan AKBP Rama Santama Putra, resmikan gedung tersebut sebelum beranjak pindah ketempat yang baru yaitu Polres Karawang Polda Jawa Barat.

Atas peresmian gedung graha Sarja Arya Racana Barak Dalmas tersebut pada hari Rabu tanggal 21 Oktober 2020 dihadiri oleh Forkompinda Bangkalan, dan beberapa tokoh masyarakat yang ada di kabupaten Bangkalan, bertempat di kantor aula Mapolres Bangkalan Madura Jawa Timur.

Dalam sambutannya Kapolres Bangkalan menyampaikan rasa syukur atas berdirinya gedung tersebut sebelum pihaknya beranjak pindah ketempat yang baru, selain itu pihaknya juga mengatakan atas berdirinya gedung graha Sarja Arya Racana Barak Dalmas ini sebuah bentuk atas kerjasama dari pemerintah desa yang ada di kabupaten Bangkalan yang turut membantu memberikan partisipasi, sehingga berdiri hingga saat ini guna meningkatkan kualitas pelayanan terhadap masyarakat bangkalan.

“Dalam kegiatan kali ini yaitu peresmian gedung graha Sarja Arya Racana Barak Dalmas yang mana gedung ini juga untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Bangkalan dan juga guna untuk teman-teman Dalmas bisa standby 24 jam di gedung ini,” ungkapnya

Masih kata Rama sapaan akrabnya, ia juga sangat berterima kasih kepada pemerintah desa yang turut membantu berpartisipasi atas berdirinya gedung ini, gedung ini juga guna untuk melakukan rapat serta meningkatkan sarana dan prasarana, tentu untuk meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat Bangkalan.

Penulis : Jamal
Editor : Heru