KRIMINAL

Terduga Pencuri Uang Kotak Amal Masjid Baiturrahman Batioh Terekam Kamera CCTV

497
×

Terduga Pencuri Uang Kotak Amal Masjid Baiturrahman Batioh Terekam Kamera CCTV

Sebarkan artikel ini
Seorang pemuda yang diduga pelaku pencurian uang kotak amal di masjid Baiturrahman Desa Batioh, Kecamatan Banyuates Kabupaten Sampang terekam kamera CCTV.

PETAJATIM.co, Sampang – Pencurian uang kotak amal masjid Baiturrahman yang berada di jalan raya Batioh Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang pada Minggu 27 Desember lalu terekam kamera CCTV masjid.

Rekaman video CCTV berdurasi 30 detik memperlihatkan seorang pemuda berperawakan tinggi, kurus, memakai sarung, baju lengan panjang dan mengenakan kopyah hitam terlihat masuk ke masjid Baiturrahman sekitar pukul 23.28 Wib.

Pemuda tersebut terekam jelas masuk ke masjid Baiturrahman dengan gelagat dan gerak gerik mencurigakan. Beberapa kali pemuda itu terlihat keluar masuk area masjid memantau keadaan sekitar.

Takmir masjid Baiturrahman menduga jika pemuda tersebutlah yang membobol kotak amal masjid dan membawa kabur uang di kota amal.

Kepala Desa Batioh Suud Ali membenarkan peristiwa pencurian uang di kotak amal masjid Baiturrahman. Menurutnya saat pencurian itu berlangsung, suasana masjid dalam keadaan sepi.

“Kejadiannya malam hari. Pas keadaan atau situasi masjid sepi,” katanya, Rabu (30/12/2020).

Suud mengatakan, peristiwa pencurian di masjid Baiturrahman tidak hanya kali ini saja. Sebelumnya, ada salah seorang jamaah masjid yang kehilangan sepeda motor. Pihaknya telah melaporkan kasus pencucian tersebut ke Polsek Banyuates.

“Sudah dua kali masjid kehilangan. Ini tidak bisa terus dibiarkan. Polisi harus mengusut tuntas dan segera menangkap pelakunya,” pintanya.

Sementara itu, Kapolsek Banyuates AKP Dodit Pratama mengaku bahwa sampai saat ini belum menerima laporan terkait peristiwa pencurian uang kotak amal di masjid Baiturrahman.

“Nanti saya cek dulu ke Kanit Reskrim,” tandasnya.

Penulis : Zainal Abidin
Editor : Heru
.