NASIONAL

2 Sekolah Madrasah di Sampang Dapat Bantuan Bangunan RKB dari Pusat, Anggarannya Capai Rp 6,6 Miliar

373
×

2 Sekolah Madrasah di Sampang Dapat Bantuan Bangunan RKB dari Pusat, Anggarannya Capai Rp 6,6 Miliar

Sebarkan artikel ini
Sejumlah siswa MTsN 2 Sampang saat mengikuti kegiatan pembelajaran di dalam kelas.

PETAJATIM.co, Sampang – Pemerintah pusat melalui Kementerian Agama RI mengucurkan dana Rp 6,6 miliar dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2023 dalam kegiatan proyek pembangunan ruang kelas baru (RKB) di 2 sekolah madrasah negeri di Kabupaten Sampang, Madura.

Dua lembaga madrasah di Kota Bahari yang mendapat bantuan pembangunan RKB adalah MTsN 2 Sampang dan MAN Sampang. Proyek pembangunan RKB di sekolah tersebut masing-masing dianggarkan Rp 3,3 miliar.

Sampai saat ini proyek tersebut belum dikerjakan. Sebab, proses tendernya belum selesai. Sebagaimana tercantum di laman resmi Layanan Pengadaan secara Elektronik (LPSE) Kementerian Agama, tahapan lelang masih pembukaan dokumen penawaran.

Lelang proyek pembangunan RKB di MTsN 2 Sampang diikuti 67 perusahaan jasa konstruksi. Tapi dari jumlah tersebut, hanya 12 yang terlihat melakukan penawaran harga. Sementara untuk tender proyek pembangunan RKB di MAN Sampang diikuti sebanyak 66 perusahaan, dan yang melakukan penawaran hanya 16 perusahaan.

Kepala Kemenag Sampang, Abdul Wafi saat dikonfirmasi membenarkan bahwa tahun ini terdapat dua sekolah madrasah negeri yang mendapat bantuan pembangunan RKB dari Kemenag pusat melalui program penerbitan Surat Berharga Syariah Negara (SBSN).

“Ia benar, tahun ini ada bantuan pembangunan RKB dari pusat untuk MTsN 2 dan MAN Sampang, proyek itu dari DIPA Kanwil dan sekarang masih proses lelang,” kata Abdul Wafi melalui seluler, Selasa (4/4/2023).

Penulis : Zainal Abidin