PETAJATIM.com, Jakarta – Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR RI) Bambang Soesatyo memastikan, bahwa pada pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih periode 2019 – 2024 Joko Widodo – Ma’ruf Amin, akan dihadiri oleh mantan Presiden RI, baik Presiden RI ke 5, Megawati Soekarno Putri maupun Presiden RI ke 6, Susilo Bambang Yudhoyono.
Bamsoet, demikian karib disapa mengatakan, bahwa undangan resmi kepada Megawati telah disampaikan secara langsung di kediamannya pada hari Kamis (10/10) lalu. Sedangkan undangan resmi untuk SBY akan disampaikan hari ini, Rabu (16/10) di kediamannya di Cikeas, Bogor.
“ Pembicaraan terakhir, seluruh mantan Presiden, Ibu Mega maupun Pak SBY confirm hadir,” kata Bamsoet, di kediaman wakil presiden terpilih, Ma’ruf Amin, Menteng, Jakarta, Selasa (15/10) malam, dikutip dari ANTARA.
Sesuai jadual, MPR akan menggelar pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih periode 2019-2024, pada Minggu (20/10) pukul 14.30, bertempat di Gedung DPR/MPR/DPD RI, Senayan, Jakarta.
( Nug/Jok)