PETAJATIM.co, Sampang – Wakil Bupati (Wabup) Sampang H. Abdullah Hidayat mengajak para investor untuk berinvestasi atau menanam modal di Kabupaten Sampang. Ia menilai potensi ekonomi di Kota Bahari cukup menjanjikan. Seperti sektor pariwisata, energi, pertanian dan lainnya.
“Tentunya Pemkab juga akan mengeluarkan regulasi yang jelas kepada para investor. Hal itu penting demi keamanan dan kenyamanan bagi investor itu sendiri,” kata Abdullah Hidayat, Senin (07/06/2021).
Wabup mengatakan, salah satu investasi yang paling menjanjikan di Sampang adalah keberadaan destinasi wisata yang tersebar di sejumlah wilayah baik di wilayah selatan maupun utara. Seperti wisata hutan mangrove Labuhan Sreseh, hutan kera nepa Banyuates, air terjun torowan Ketapang dan wisata pantai lon malang Sokobanah.
Selama ini tempat wisata tersebut banyak dikunjungi wisatawan karena memiliki pemandangan dan panorama alam yang bagus. Namun, karena keterbatasan anggaran dalam pengelolaannya maka peran investor sangat dibutuhkan.
“Pemerintah daerah membuka pintu selebar-lebarnya dan tidak akan mempersulit perizinan bagi investor, selagi mereka mengikuti semua peraturan dan ketentuan yang ada,” katanya.
Pihaknya mengaku, saat ini Pemkab terus berupaya melakukan pembenahan sektor wisata mulai dari infrastruktur hingga peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM). Beberapa akses jalan menuju tempat wisata sudah diperbaiki. Harapannya, perbaikan itu bisa mengundang investor hingga mendongkrak perekonomian di Kabupaten Sampang.
Ia menyebut, semakin banyak investor yang datang tentunya juga akan semakin membuka peluang terbukanya lapangan pekerjaan. Dengan begitu, investasi yang sehat akan berdampak positif pada seluruh sektor strategis yang ada.
Mantan Ketua Asosiasi Kepala Desa (AKD) itu berharap, kendati Pandemi Covid-19 berdampak pada program yang telah direncanakan, namun pemulihan ekonomi di wilayahnya segera dapat direalisasikan. Sehingga roda perekonomian yang sempat terganggu kembali normal.
“Mudah-mudahan penanganan Covid-19 yang maksimal dilakukan oleh Satgas Covid-19 dapat membuahkan hasil optimal tentunya dengan peran semua pihak termasuk masyarakat yang disiplin menerapkan Prokes,” pungkas Abdullah Hidayat.
Penulis : Zainal Abidin
Editor : Heru