SAMPANG

Dinsos Sampang Bersama Tagana Sampang Salurkan Air Bersih di Desa Patarongan

33
×

Dinsos Sampang Bersama Tagana Sampang Salurkan Air Bersih di Desa Patarongan

Sebarkan artikel ini
Penyaluran air bersih di Kampung Pelanggeren Dusun Gumorong Desa Patarongan Kecamatan Torjun Kabupaten Sampang, Senin (2/9/2019).

 

petajatim.co, Sampang – Dampak dari kemarau panjang membuat beberapa wilayah di Kabupaten Sampang mengalami kekeringan dan sulit air bersih. Pemerintah Kabupaten Sampang melalui Dinas Sosial dan Tagana Sampang menyalurkan air bersih di Kampung Pelanggeren Dusun Gumorong Desa Patarongan Kecamatan Torjun Kabupaten Sampang, Senin (2/9/2019).

Dalam pendistribusian penyaluran air bersih pihaknya berkoordinasi dengan TKSK ( Tenaga Kesejahtraan Sosial Kecamatan ), tokoh masyarakat ,dan Dinas terkait untuk daerah yang terdampak kekeringan atau air bersih.

” Penyaluran air bersih akan terus dilakukan oleh Dinas Sosial ke desa – desa yang terdampak kekeringan akibat kemarau panjang dengan pertimbangan ketersediaan dana yang ada,” kata Imron, Plt. Kasi PSKBA Dinas Sosial.

Ditempat penyaluran air bersih salah satu warga Hj Hamiyeh menyampaikan, atas nama warga Dusun gumorong Desa Patarongan mengucapkan terima kasih atas kepedulian Pemerintah Kabupaten Sampang melalui Dinas sosial telah memberikan bantuan air bersih yang sangat beeguna dan bermanfaat.

Apalagi Desa Patarongan merupakan daerah tadah hujan , dengan kemarau yang panjang kali ini sangat kesulitan mendapatkan air bersih untuk kebutuhan sehari – hari , seperti memasak, mandi, dan lain sebagainya,”tegasnya.

Tampak masyarakat begitu antusias mendapatkan bantuan air bersih dari Dinas Soaial dan Tagana Sampang, mereka antri membawa jerigen, dan drum untuk mengantri mendapatkan air bersih.

(Tricahyo)