KINERJA

Ilham Penyandang Disabilitas Dapat Santunan Seumur Hidup Dari Baznas Sampang

472
×

Ilham Penyandang Disabilitas Dapat Santunan Seumur Hidup Dari Baznas Sampang

Sebarkan artikel ini
Ilham saar menerima sejumlah bantuan dari berbagai pihak.

PETAJATIM.co, Sampang – Ilham (16) penyandang disabilitas yang menggantungkan hidupnya pada adiknya Rizal Saputra (12). Bocah yang masih duduk dibangku sekolah dasar itu juga menjadi tulang punggung bagi kakeknya yang sudah berusia renta di Desa Angsoka Kecamatan Omben, Kabupaten Sampang.

Kehidupan mereka bertiga akhirnya mencuri empati publik dan mendapat perhatian serius Pemkab Sampang, setelah petajatim.co memberitakan kisah pilu keluarga tersebut. Dinas Sosial (Dinsos) dan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) berupa meringankan beban hidup yang harus ditanggung Rizal Saputra.

Kepala Seksi Perlindungan Sosial Korban Bencana Sosial (Kasi PSKBS) Dinsos Sampang, Zainal Fatah mengatakan, bahwa bantuan yang diberikan berupa paket sembako dan uang tunai sebesar Rp 500.000 tersebut sebagai wujud kepedulian Pemkab terhadap warganya yang mengalami nasib tidak beruntung atau serba kekurangan.

“Kami dari Dinsos bersama Baznas Sampang selalu bersinergi dan bergerak bersama untuk memberikan bantuan terhadap masyarakat yg mengalami kesusahan. Semoga bantuan ini bisa bermanfaat bagi mereka yang sedang dirundung kesusahan,” ungkapnya.

Sementara ituTaufikurrahman bagian pendistribusian dan pendayagunaan Baznas Sampang menyampaikan, pihaknya akan memberikan bantuan dana santunan seumur hidup kepada Ilham yang penyandang Disabilitas dengan bantuan uang tunai sebesar Rp.300.000 sampai 500.000 per bulan.

“Sementara untuk Rizal sudah mendapatkan bantuan dari Program Keluarga Harapan (PKH),” pungkasnya

Turut hadir dalam kegiatan tersebutCamat Omben Tanda Sulistiana, personel Polsek Omben, Kasi PSKBA, perangkat desa Angsokah dan masyarakat sekitar.

Penulis : Tricahyo
Editor : Heru