KINERJA

Inovasi Dispendukcapil Sampang Cetak Akte Kelahiran dan KK Secara Mandiri

496
×

Inovasi Dispendukcapil Sampang Cetak Akte Kelahiran dan KK Secara Mandiri

Sebarkan artikel ini
Plh Kepala Dispendukcapil Sampang, Edi Subinto.

PETAJATIM.co, Sampang – Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dispendukcapil) Sampang selalu berinovasi dalam upaya memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat Sampang terkait dokumen kependudukan.

Salah satu inovasi Dispendukcapil untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat adalah penerbitan administrasi kependudukan (adminduk) sudah bisa dicetak secara mandiri dan dimana saja secara online.

“Persyaratan yang harus dipenuhi adalah memiliki email pribadi sehingga Kartu Keluarga (KK) dan Akte Kelahiran di Sampang bisa dicetak secara mandiri,” Pelaksana Harian (Plh) Kepala Dispendukcapil Sampang, Edi Subinto, Jumat (16/10/2020).

Jadi masyarakat Kabupaten Sampang, tidak perlu repot-repot untuk melakukan pencetaan Adminduk, KK ataupun Akte Kelahiran dengan mendatangi kantor Dispendukcapil dengan kemudahan program inovasi ini.

“Dengan catatan masyarakat sudah memenuhi persyaratan yang sudah diajukan kepada Dispendukcapil sebelumnya,” terangnya.

Untuk Pencetakan Kartu keluarga (KK) dan Akte yang bisa dikakukan secara mandiri, kecuali untuk Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Indetitas Anak (KIA).

Adapun syarat dalam menjalankan pencetakan Adminduk secara online, masyarakat mendatangi Dispendukcapil untuk melampirkan atau memberikan alamat email pribadi yang aktif.

“Setelah dilakukan proses di Capil, maka pemohon akan mendapatkan notifikasi dari Kementerian Dalam Negeri dan mendapatkan nomor pin,” jelasnya.

Lanjut Edi, dalam pencetakan nantinya tidak perlu menggunakan blanko security namun, menggunakan kertas HVS ukuran A4 80 gram.

“Keunggulan pelayanan ini dokumen kependudukan yang sudah ditandatangani secara elektronik tidak perlu dilakukan ligalisir ketika dibutuhkan untuk pelayanan publik yang lain,” paparnya.

Pihaknya berharap program yang sudah diberlakukan sejak Juli 2020 itu dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh masyarakat luas di Kabupaten Sampang.

“Semoga inovasi kami dapat dimanfaatkan oleh masyarakat, karena semisal kartu keluarganya sudah tandatangan elektronik ini Belum ditemukan, dia bisa mencetak sendiri,” tutupnya.

Penulis : Tricahyo
Editor : Heru