PETAJATIM.co, Sampang – Persatuan Penyandang Disabilitas Indonenesia (PPDI) Sampang , mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ( HUT RI) ke 76 yang bertepatan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) Bupati Sampang, H Slamet Junaidi ke 49.
Tanggal 17 Agustus merupakan momen istimewa bagi H Slamet Junaidi karena merupakan hari kelahirannya. Dan 17 Agustus 2021 usianya genap 49 tahun.
Tentu usia yang tidak muda dan sudah dikatakan matang. Hadiah ultah ke 49 bagi H Slamet Junaidi adalah ketika ia masih diberi amanah untuk memimpin Kabupaten Sampang.
Hubungan Masyarakat (Humas) PPDI Sampang, Tricahyo Slamet Widodo (Wiwit) mewakili rekan-rekan menyampaikan, segenap jajaran pengurus PPDI Sampang dan anggota mengucapkan selamat ulang tahun kepada Bupati Sampang, H Slamet Junaidi yang ke 49.
“Kami ucapkan semoga Bupati Sampang panjang umur, sehat dan sukses selalu dalam lindungan Allah SWT dan mendapatkan syafaat Rasulullah SAW. Semoga dalam memimpin Sampang selalu amanah,” harapnya.
Kemudian Ia menegaskan, selama dibawah kepemimpinan Bupati Sampang H Slamet Junaidi dan Wakilnya H Abdullah Hidayat, PPDI Sampang merasa terayomi dan diperhatikan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab ) Sampang.
“Kami merasa tidak di diskriminatif walaupun kami merupakan golongan yang mempunyai keterbatasan dalam segala hal, kami diberi perhatian dan ruang serta memfasilitasinya untuk berupaya mandiri dan tidak ketergantungan kepada orang lain,” ungkapnya.
Lanjutnya, Bupati Sampang telah mendorong dan memotivasi kami untuk selalu percaya diri , bahwa keterbatasan yang dimiliki oleh penyandang disabilitas pasti ada kelebihan.
“Kami sangat bangga menjadi warga Sampang yang mempunyai pemimpin yang welas asih dan mempunyai nilai sosial yang tinggi, tanpa mengdriminasi terhadap kaum minoritas seperti kami,”ungkapnya.
Sudah banyak Bupati Sampang membantu dan memfasilitasi PPDI Sampang, yang sebelumnya tidak pernah mendapat perhatian seperti dibawah kepemimpinan Bupati Sampang.
“Kami PPDI Sampang mengucapkan selamat ulang tahun ke 49 kepada Bupati Sampang, Semoga tetap tegar dan tabah menghadapi situasi dimasa pandemi Covid – 19. Untuk Bupati Sampang, Jaga kesehatan dan Jaga diri, kami sangat membutuhkan kepemimpinanya, ” pungkasnya.
Penulis : Tricahyo
Editor. : Heru