BREAKING NEWS

Update Corona Sampang : Kasus Positif 16 Orang, 4 Pasien Dinyatakan Sembuh

41
×

Update Corona Sampang : Kasus Positif 16 Orang, 4 Pasien Dinyatakan Sembuh

Sebarkan artikel ini
Juru Bicara Gugus Tugas Covid -19 Djuwardi di dampingi Plt Kadinkes Sampang, Agus Mulyadi

PETAJATIM.co, Sampang – Juru Bicara Satuan Tugas (Satgas) Percepatan dan Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Sampang, Djuwardi mengungkapkan, dari 16 pasien yang dinyatakan positif terpapar Covid 19 , tercatat ada 4 pasien telah dinyatakan sembuh setelah diketahui dari hasil swab tes atau Polymerase Chain Reaction (PCR) kedua.

Djuwardi didampingi Plt Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Agus Mulyadi dan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sampang, Anang Djoenaidi, serta Direktur RSUD dr Muhammad Zyn, dr Titin, memaparkan perkembangan terkini penyebaran Covid-19.

“Kita merilis perkembangan Covid-19 terkini baik yang terconfirm maupun pasien sembuh untuk bahan informasi kepada masyarakat agar lebih waspada,” terang Djuwardi, Selasa (26/5/2020)

Ia menerangkan, jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) sebanyak 468 kasus, sedangkan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) ada 17 orang dan Pasien terconfirm Positif sebanyak 16 orang.

“Pasien yang dinyatakan sembuh antara lain pasien 01 inisial A (27) asal Kecamatan Sampang Kota, pasien 09 inisial B (34), pasien 10 inisial S (36) dan pasien11 inisial S (44) asal Kecamatan Camplong,” terangnya.

“Kami masih mengisolasi 12 pasien di Balai Latihan Kerja (BLK) dan isolasi mandiri yang mendapatkan rekom dari tim medis,” imbuhnya.

Sementara itu untuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 17 orang ada sebanyak 3 orang yang selesai diawasi dan 2 lainnya meninggal.

Dia menjelaskan, mayoritas pasien yang terconfirm Covid-19 mayoritas berasal dari klaster pasar yakni sekitar 60 persen.

“Lebih dari separuh merupakan klaster pasar, sisanya ada dari klaster Santos, Rumah Sakit dan Dokter di Bangkalan,” ungkap Djuwardi yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Kominfo itu.

Ia pun berpesan, bahwa kunci utama keberhasilan dalam penanggulangan virus corona tersebut adalah tingkat kedisiplinan masyarakat untuk tetap patuh melaksanakan ketentuan protokoleh kesehatan.

Sehingga diimbau kepada masyarakat untuk terus waspada terhadap wabah Covid-19 sebab saat ini kita melawan musuh yang tak terlihat.

“Kita imbau masyarakat untuk rajin mencuci tangan, dan selalu memakai masker serta menghindari kerumunan. Jadi mari kita bersama-sama berdoa semoga Pandemi Covid-19 segera berakhir,” harapnya. (tricahyo/her)