PETAJATIM.co, Sampang – Wakil Bupati Sampang H. Abdullah Hidayat meresmikan Pasar Hewan Batu Putih yang terletak di Desa Bira Timur Kecamatan Sokobanah, Rabu (11/8/2021).
Dengan adanya pasar hewan, diharapkan nantinya akan membantu putaran perekonomian masyarakat sekitar dan Pendapatan Asli Desa (PADes) hingga pada akhirnya bisa menuju desa mandiri.
Kepala Desa Bira Timur, Pathorrahman, menyampaikan bahwa pasar hewan batu putih akan dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) setempat.
“Diharapkan Pasar Hewan Batu Putih bisa bermanfaat untuk seluruh masyarakat dalam menciptakan lapangan kerja. Karena tadinya belum punya kerja bisa mengelola parkir dan berjualan di sekitar pasar,” harapnya.
Sementara itu, Wabup H. Abdullah Hidayat sangat mengapresiasi ide inovatif dari Kepala Desa Bira Timur untuk mendorong peningkatan perekonomian bagi masyarakat sekitar.
“Berdasarkan data dari Dinas Pertanian, di Desa Bira Timur dan sekitarnya memang banyak para peternak sapi dan penggemukan sehingga sangat cocok jika dibangun Pasar Hewan,” ungkapnya.
Kemudian Ia berharap keberadaan Pasar Hewan Batu Putih yang usai diresmikan bisa dikelola dengan baik oleh BUMDes setempat sehingga bisa menghidupkan roda perekonomian di desa.
Lanjutnya, diupayakan sinergitas antara Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Forkopimcam dan Pemdes agar nantinya apa yang menjadi kekurangan sarana prasarana pasar bisa dilengkapi.
“Kedepan harus ada progres yang baik, jangan sampai hanya sekedar seremonial peresmian namun ada tindak lanjut dari OPD terkait,” tutupnya.
Turut hadir dalam kesempatan tersebut diantaranya Anggota DPRD Sampang Dapil V Nurul Huda, Camat Sokobanah, Kapolsek Sokobanah, Danramil Sokobanah serta Kepala Diskopindag Suhartini Kaptiati, Plt Kepala DPMD Chalilurrahman.
Penulis. : Tricahyo
Editor. : Heru.