KINERJA

Pemasangan Jaringan PJU Jalan KH Wahid Hasyim Sampang Telan Dana Rp 101 Juta

158
×

Pemasangan Jaringan PJU Jalan KH Wahid Hasyim Sampang Telan Dana Rp 101 Juta

Sebarkan artikel ini
Program pemasangan PJU di Jalan KH Wahid Hasyim kecamatan Sampang Kota sudah tuntas

PETAJATIM.co, Sampang – Program Peningkatan Pengelolaan Infrastruktur Penerangan Jalan Umum (PJU) Wilayah Kota yang dijalankan Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Sampang tahun anggaran 2020 tuntas.

Program fisik berupa pengadaan dan pemasangan tiang dan jaringan PJU yang berlokasi di Jalan KH Wahid Hasyim, Kecamatan Sampang itu menelan anggaran Rp 101.318.000. Berdasarkan data yang tertera di papan informasi proyek tersebut dikerjakan oleh CV Sinyo Lambayu alamat jalan Merpati No.155 Sampang.

Kabid Perhubungan Darat melalui Kasi Teknis Sarana Prasarana (TSP) Jalan Dishub Sampang Heri Budiyanto mengatakan bahwa pekerjaan pemasangan tiang dan jaringan PJU di Jalan KH Wahid Hasyim dilaksanakan pada Agustus – September 2020.

Untuk pengerjaan fisik seperti pemasangan tiang dan jaringan listrik PJU di lokasi tersebut sudah rampung. Namun PJU belum bisa menyala, pihaknya masih menunggu PT PLN (Persero) Rayon Sampang terkait dengan aliran listrik PJU di lokasi tersebut.

“Lampunya masih belum menyala. Tapi kami sudah berkoordinasi dengan PLN masalah kebutuhan aliran listrik PJU,” katanya, Selasa (06/10/2020).

Dikatakan, peningkatan pengelolaan infrastruktur penerangan jalan umum di wilayah kota Sampang merupakan program prioritas kepemimpinan Bupati H Slamet Junaidi dan Wakil bupati H Abdullah Hidayat.

Tiang PJU yang dipasang di lokasi tersebut berjumlah tujuh titik dan semuanya menggunakan lampu Light Emitting Diode (LED). Sementara untuk pengadaan tiang dan lampu PJU menggunakan sistem katalog elektronik (E-katalog).

“Bapak Bupati menginginkan agar semua PJU di wilayah kota memakai lampu LED. Tujuannya, supaya penerangan jalan menjadi lebih terang dan suasana kota terlihat lebih bagus,” ucapnya.

Heri menjelaskan, penggunaan lampu LED untuk PJU bertujuan agar penerangan jalan lebih maksimal. Penggunaan LED juga lebih menghemat biaya tagihan listrik sampai 50 persen. Biaya pemeliharaan juga bisa lebih irit.

Sistem tagihan listrik PJU dengan LED sudah tidak menggunakan Kwh meter, tetapi menggunakan komputerisasi. Dengan demikian, tingkat pemakaian daya listrik akan diketahui. “Termasuk, berapa lama PJU itu menyala dan padam itu bisa diketahui,” terangnya.

Ketua Komisi I DPRD Sampang Nasafi meminta agar lampu PJU di lokasi tersebut bisa segera menyala. Sehingga saat malam jalan itu tidak gelap gulita.

“Kami harap program pemeliharaan PJU di Sampang berjalan maksimal agar PJU tidak gampang rusak dan mati,” kata Politikus PAN itu.

Penulis : Zainal Abidin
Editor : Heru