PETAJATIM.co, Sampang – Satuan Gugus Tugas Covid 19 Kecamatan Torjun, Kabupaten Sampang melaksanakan kegiatan penyekatan dan pengetatan dalam upaya menekan penyebaran Corona Virus.
Satuan tugas Covid 19 terdiri dari unsur anggota Polsek Torjun, Koramil Torjun, Kecamatan Torjun, Puskesmas Torjun.
Petugas menyekat pengendara dari arah Surabaya maupun sebaliknya yang diarahkan masuk kedalam area kecamatan untuk dilakukan Swep antigen, dan divaksin Covid 19 setelah menjalani skrining dengan ketat.
Danramil Torjun, Lettu Inf M Suni saat ditempat kegiatan mengatakan, pihaknya bersama gugus tugas Covid 19 Torjun melaksanakan kegiatan ini sebagai upaya menekan dan memutus mata rantai penyebaran Corona Virus yang saat ini menunjukkan peningkatan yang luar biasa penyebarannya.
“Kami melakukan ini semua demi kebaikan masyarakat , agar masyarakat terhindar dari virus Corona ,”terangnya.
Kemudian Ia menambahkan, yang terjaring penyekatan dan pengetatan langsung dilakukan swep antigen dan dilakukan vaksinasi Covid 19 setelah menjalani skrining yang ketat .
“Kami yakinkan bahwa vaksin ini aman dan halal, tujuan vaksin ini untuk membentuk kekebalan terhadap Corona ,”tegasnya.
Sementara itu Camat Torjun, Lutfi Maliki menyampaikan, meminta kesadaran masyarakat untuk tidak takut terhadap vaksinasi dan jangan mudah percaya dengan berita hoax yang kebenarannya diragukan.
“Mari sayangi jiwa kita , keluarga, kerabat agar terlindungi dari Covid 19, sebab fakta dilapangan bila ada yang meninggal akibat terpapar Corona tidak ada keluarga , tetangga yang mau datang untuk menjenguknya. Jadi marilah tingkatkan kesadaran bahwa sehat itu mahal, untuk situasi saat ini yang tepat adalah dengan menvaksinkan diri agar terlindungi dari Corona,”pungakasnya.
Penulis : Tricahyo
Editor : Heru